[email protected] +62 823-2438-9815

Pelatihan Koseling Remaja Sebaya Bagi PIK R

  • Ade Nur Diyan M. H
  • KEGIATAN, KESEHATAN

Pesan Pusat Informasi dan Konseling  Remaja (PIK R) dalam mencegah terjadinya permasalahan bagi remaja diera digital seperti saat semakin kompleks. Kemudahan informasi yang dapat diakses kapan dan dimana saja melalui internet memberikan kemudahan bagi remaja dalam memperoleh informasi, tetapi di satu sisi kemudahan tersebut juga diiringi potensi terjadinya kejahatan melalui pintu internet yang mengancam remaja. Kemampuan remaja dalam menyaring segala bentuk informasi digital  tentunya harus diperkuat melalui berbagai penguatan dati semua pihak termasuk dari PIK R selaku wadah bagi remaja. Sebagai sarana informasi dan komunikasi bagi remaja tentunya pengurus PIK R perlu memiliki kemampuan dan pengetahuan yang baik dan up to date dengan konsisi saat ini agara bisa memberikan informasi yang tepat bagi remaja. Sebagai langkah nyata DP3KB Kabupaten Brebes menyelenggarakan kegiatan pelatihan konseling remaja sebaya bagi PIK R  di kabupaten Brebes dan diikuti oleh 2 orang pengurus dan 1 oramg pendamping PIK R desa maupun sekolah. Kegiatan ini dbagi 2 tahap, yakni tahap 1 dilaksnakan pada Selasa 17 September 2024 di gedung IDI Brebes l, sedangkan tahap 2 dilaksanakan pada Rabu 18 September 2024 di aula Kawedanan Bumiayu.

Pada pertemuan kedua, PIK R desa Pepedan berkesempatan menjadi peserta untuk mengikuti kegiatan yang dibuka langsung oleh kepala DP3KB Brebes Ahmad Ma'mun. Dalam sambutannya ia menjelaskan bahwa peran PIK R dalam konseling remaja sangat penting karena komunikasi antar sebaya lebih nyaman dan satu frekuensi, "konseling yang dilakukan oleh PIK R sangat penting dan efektif karena komunikasi antara teman yang masih sebaya biasanya lebih nyaman dan bahas yang disampaikan.leboh bisa diterima serta biasanya juga masih satu frekuensi pergaulan juga jadi lebih mengena pesan yang disampaikan" ujarnya. Pada kegiatan ini juga dihadirkan 3 orang narasumber yang kompeten dalm bidangnya masing-masing. Narasumber pertama Nurul Fitria adalah guru sekaligus pembina PIK R SMAN 1 Bumiayu dengan materi yang disampaikan tentang bagaimana membangun PIK R yang baik di era digital seperti saat ini, serta sharing kegiatan PIk R di SMAN 1 Bumiayu.

Kegiatan diikuti.oleh sebanyak 64 peserta baik dari PIK R dess dan PIK R sekolah dari wilayah Brebes selatan dan tengah. Materi selanjutnya adalah tentang pengetahuan kesehatan bagi remaja yang disampaikan oleh Nikmal Yulianti   dari Puskesmas Bumiayu. Materi kedua dijelaskan kesehatan reproduksi bagi remaja, anemia, narkotika dan perkawinan anak sebagai bekal bagi PIK R nantinya dalam memberikan konseling bagi remaja lainnya. Sedangkan materi penutup disampaikan oleh Fathu Rozak yang mengajak peserta menggali informasi dan bagaimana menyelesaikan maslah yang dihadapi remaja, serta bagaimana melakukan komunikasi yang efektif kepada remaja sebaya. Melalui kegiatan ini diharapkan PIK R dapat memiliki kemampuan komunikasi yang baik dan efektif dalam melaksnakan konseling remaja serta memberikan tambahan pengetahuan sebagai bekal yang nantinya dapat digunakan dalam proses konseling yang merupakan tugas PIK R.